Home » » Happy New Year 2010 ; The Real of My Dream

Happy New Year 2010 ; The Real of My Dream

Posted by Blog Amri Evianti on Friday 1 January 2010





Tahun 2009 telah berlalu sekarang tiba saatnya 2010 menyapa, sudahkah mimpi-mimpi ditahun 2009 telah terwujud?serta kapan waktunya mimpi itu akan menjadi nyata? .
Masih adakah sebuah mimpi baru untuk tahun ini?Mimpi besar yang akan kita lalui segala proses yang akan membuat kita akan mewujudkan mimpi itu. Tiada yang mudah didapat bukan didunia ini?perlu adanya usaha yang butuh sebuah ketulusan didalamnya.Dan mencapai sebuah ketulusanpun tidak mudah untuk dicapai, butuh terbukanya hati dan nurani yang kuat akan semua kejadian-demi kejadian yang akhirnya menimpa.
Diawal tahun 2010 ini ingin Aku sampaikan ungkapan rasa trimakasihku pada Allahku yang masih memberi Aku kesempatan untuk mewujudkan mimpi-mimpiku yang masih tersimpan rapi dalam Diary perjalanan kehidupanku selama ini, meski malam pergantian tahun baru ini tak kunikmati indahnya kerlip kembang api, namun apa yang Tuhan berikan slama ini jauh lebih indah dibanding dengan indahnya kerlip kembang api ditahun baru ini.
Salah satu kejutan ditahun 2010 ini adalah secara resmi blogku mendapat peringkat satu digoogle, tak pernah kuduga sebelumnya, jika angka 1 akan menghiasi pagerank di blog Jejak Sang Pemimpi ini, namun dulu aku tetap punya keyakinan suatu saat InsyaAllah Aku bisa dapatkan itu melalui mimpi yang kuukir dalam setiap lembaran hidupku,yang pasti juga semua ini ada bukan hanya usahaku semata, ada kolaborasi kekuatan diri, sahabat, cinta dan Tuhan disana…. Thanks Allah…..
Trimakasih tak pernah surut Aku haturkan kepada Ayah Bundaku atas segala kekuatan jiwa serta ketulusan doa yang tak pernah terhenti untukku, trimakasih untuk seluruh sahabat mayaku yang ada dipenjuru dunia maya ini, trimakasih atas semua kontribusi yang telah kalian berikan untukku, kepada Sahabat-sahabat blogku yang tak bosan-bosannya memberi masukan dan saran ,terkhususnya kepada para sahabat blogku Asrama Perguruan Islam Al Luqmaniyyah Yogyakarta yang memicu semangatku untuk terus maju dan berkarya dan kepada seluruh pihak yang tidak mampu Aku sebutkan satu persatu, Trimakasih Aku ucapkan.

“Salam Semangat dari Jejak Sang Pemimpi Amri Evianti”


2 komentar:

Komentar apa aja deh yang penting nggak SPAM, sok kenal juga nggak apa, saya juga suka sok kenal ma blogger lainnya hehe
Terimakasih dan selamat datang kembali.

Banner IDwebhost

Translate

.comment-content a {display: none;}