kuhanya ingin menulis sedikit tentang sebuah arti rindu, tentang sebuah rasa risau, tentang sebuah pohon yang setia pada ranting, tentang hidup dan keabadian rasa. terpaku pada satu masa, saat kau merasa tak berdaya, menjalani hidup yang menurutmu penuh luka, seolah kau ingin terbangkan jiwamu ke ruas-ruas angkasa yang begitu bebasnya akan membawamu pada sebuah kejayaan cinta. Tak ada raga yang tak sakit jika diri hanya diam dan terjepit, memohon waktu akan membawamu pada sebuah taman surgawi, membawa sejuta anganmu akan sebuah perwujudan mimpi. hidup tak semudah itu kawan, banyak rentetan demi rentetan keadaan yang kadang akan membuatmu membatalkan perjalanan, namun yang pasti masih ada huruf A-Z yang akan selalu setia menemani rasamu untuk kau persembahkan pada duniamu, memberi inspirasi pada dunia yang tak pernah kau temu , rangkaian hurufmu akan banyak membawa pada kedamaian kehidupan, kau tawarkan berjuta-juta kemungkinan dari setiap huruf yang kau lukiskan...
("Hati" bertahanlah masih ada "Huruf" yang akan menuntunmu pada muara kedamaian)
Amri Evianti, Yogyakarta,Jum'at 15 April 2011 pukul 11.06 Wib
("Hati" bertahanlah masih ada "Huruf" yang akan menuntunmu pada muara kedamaian)
Amri Evianti, Yogyakarta,Jum'at 15 April 2011 pukul 11.06 Wib
WAO.....
ReplyDelete