Pantai Jatisari-Rembang (dok.Pribadi) |
Hal apa yang paling menyedihkan
setelah kehilangan? Bagiku adalah rasa sakit. Sedih karena aku masih hamba
Tuhan yang biasa, Karena untuk sebagian hamba Tuhan yang lain, ia akan tetap
bahagia meski dalam kondisi sakit. Dan yang paling menyedihkan menyaksikan
orang yang kita sayangi dalam keadaan sakit. Jadi harapannya adalah agar
orang-orang yang ada disekitar kita selalu dalam kesehatan, andai sakitpun
semoga lekas disembuhkan oleh Allah SWT.
Sariawan, adalah sakit
langgananku. Sariawan adalah penyakit yang disebabkan oleh Jamur, yang namanya
jamur apa banyak di google *haha dasar penulis blog amatir* di google, banyak
yang mengatakan bahwa sariawan disebabkan diantara karena kebersihan mulut
tidak terjaga. Tapi jangan salah sangka, aku menggosok gigi lebih dari 100x
sehari *jangan percaya*. Yang menjadi masalah adalah hanya karena banyak makan
kerupuk saja aku langsung sariawan. Sariawan memang penyakit yang tidak layak
dibesuk tetangga dan sanak family, tapi sariawan penyakit yang sangat
mengganggu. Membuat penderitanya tidak bisa tersenyum *dikira lagi ngambek,
lebih parahnya dikira lagi nggak punya duit haha*
Mengatasi sariawan, di google ada
banyak cara dan tips. Menurut saya yang tidak ada basic perawat apalagi
kedokteran ini. Obat sariawan sangat dekat dengan kita, tidak perlu lagi ke toko
untuk membeli obat sariawan, apalagi sampai suntik. Untuk anda-anda yang ada
disekitar laut, bersegeralah untuk lari ke laut, lalu masuklah ke
laut*bukaaaannnn* maksudku, ambil air laut yang mengandung garam itu, dengan
menggunakan tangan atau bisa bawa baskom dari rumah, lalu berkumurlah dengan
air laut tadi. Jika tempat anda jauh dari laut tapi malah dekat dengan gunung,
jangan putus asa asam di gunung dan garam di laut tetap bertemu di masakan
asem, itu sih jodoh haha. Anda cukup ke tempat anda menyimpan garam, lalu ambil
beberapa garam, dan tempelkan garam ke bagian sariawan, saya jamin pedihnya
bisa membuat anda goyang dombret haha. Lalu tunggu Tuhan mengabulkan doa anda
untuk sembuh dari sariawan. Ulangi cara ini beberapa kali dalam sehari,
insyaAllah sariawan akan hilang.
Cara ini menurutku lebih efektif,
dibanding menggunakan obat sariawan yang terkenal serbaguna itu. Sayapun sudah
menggunakan kedua cara di atas, dan hasilnya OK. Untuk beberapa orang bisa jadi
cara ini tidak cocok, jadi jangan percaya tulisan ini hahaha. Semoga bermanfaat, dan semoga bisa menjadi alternatif obat sariawan alami.
Saya mah mbak kalo sariawan suka pake jeruk nipis sama cabe mbak .. hehehe insya allah mbak ...
ReplyDeleteCabe? ckckck nggak bisa bayangin pedesnya deh hehehehe
DeleteWaahhh, ekstrem juga nih Mas Iman Lukmah. :)
DeleteGak kebayang rasanya di lidah atau bibir kayak apa.