Sumber Gambar: http://datangya.com |
Pernikahan adalah sebuah kata paling romantis buat
saya, dan saya adalah orang paling suka jika menghadiri resepsi pernikahan
karena di sana ada ribuan perasaan yang tidak bisa diterjemahkan meski dengan kata-kata. Pernikahan
juga merupakan rangkaian acara yang perencanaannya tentu tidak cukup satu atau
dua hari saja. Persiapan meliputi tempat acara, desain tempat, siapa yang akan hadir
dan media apa yang akan digunakan agar ada yang hadir. Dalam hal ini tentu undangan
menjadi suatu yang tidak akan lepas dari pembahasan pernikahan, dari undangan
cetak, hingga undangan via sms.
Nah, berbicara tentang undangan pernikahan, kini ada
undangan yang lebih irit dan bisa menjangkau di manapun orang yang nantinya
akan kita undang, yakni Undangan Pernikahan Online. Ketika
mendengar tentang Undangan PernikahanOnline maka ingatan saya tertuju pada seorang sahabat yang bernama Muhammad Zaimul Umam teman lama saya yang berada di yogyakarta yang mengundang teman-temannya melalui
Undangan Pernikahan Online. Saat
itu hanya satu yang saya fikirkan “bagaimana cara membuatnya?” dan itu Undangan Pernikahan Online pertama yang
pernah saya lihat.
Berbicara tentang Undangan Pernikahan Online ini, ada yang
membuat hati saya sangat tertarik, terutama saat saya mengunjungi Undangan
Pernikahan Milik Muhammad Zaimul Umam dan ini undangan miliknya: http://janjisuci.web.id ,
Undangan Pernikahan Online pertama yang saya kunjungi. Isi dari UndanganPernikahan Online ini juga dalam hal fitur tidak kalah dengan Undangan Pernikahan Cetak, antara lain ada nama kedua
mempelai, waktu pernikahannya, peta lokasi dan lebih banyak lagi. Hingga
akhirnya saya jadi semakin tertarik dengan Undangan Pernikahan Online ini
ketika melihat website di datangya.com, di sana ternyata fiturnya jauh lebih lengkap
dari apa yang saya tau sebelumnya, bisa langsung dilihat di datangya.com. ya...
Undangan Pernikahan Online menurut hemat saya,
bisa menjadi sebuah gaya baru, apalagi hampir setiap orang kini sudah sangat akrab dengan dunia maya (internet).
Undangan akan lebih tampak elegan dan sangat terhormat bagi siapapun yang
mendapatkan undangan pernikahan dari kita, dari pada hanya sekedar kirim status FB atau via sms, toh
harga juga masih tetap terjangkau. Dan kita masih tetap bisa mengundang
siapapun yang kita inginkan tanpa dibatasi jarak yang jauh.
Undangan Pernikahan Online tentunya bukan
semata-mata agar semua yang kita undang dapat menghadiri tanpa terkecuali
bukan?lebih dari itu dengan Undangan Pernikahan Online kita dapat meminta doa
restu kepada para sahabat kita yang mungkin tidak bisa kita temui secara
langsung, agar pernikahan yang kita jalani senantiasa mendapatkan keberkahan.
Menjatuhkan pilihan membuat Undangan PernikahanOnline merupakan pilihan yang tepat, apalagi di zaman sudah tidak asing dengan
internet ini, jadi jangan takut undangan pernikahan kita tidak terbaca. Dalam
Undangan Pernikahan Online yang kita buat pasti akan jauh lebih cantik dan
lebih istimewa karena di sana kita bisa mengekspresikan undangan pernikahan
sesuai dengan keinginan kita. Di tambah
lagi karena teman dan sahabat kita berada di lintas daerah jadi jangan pernah ragu untuk menjadi pasangan pengantin special di hari
yang special dengan undangan pernikahan yang special juga tentunya.
Asal pembaca tahu juga, Undangan Pernikahan Online juga merupakan undangan yang sangat ramah lingkungan, karena Undangan Pernikahan Online tidak
akan menghabiskan kertas berlembar-lembar yang nantinya juga bakal dibuang oleh
para penerima undangan. Harganya yang juga sangat terjangkau jadi nggak akan
menguras banyak kantong kita, dan dana bisa dialokasikan ke anggaran dana
pernikahan yang lain. Bagaimana? Asyik bukan? Di samping harganya yang hemat
kita juga bisa mengundang dan meminta doa restu kepada banyak sahabat. Tidak
menutup kemungkinan 1000 sahabat bisa kita mintai doa restu melaui Undangan
Pernikahan Online ini. Semoga menjadi sepasang pengantin yang tak henti mendapat kiriman doa berkat Undangan Pernikahan Online yang harganya tidak seberapa, namun kita mendapatkan keuntungan yang sangat luar biasa.
#Tulisan ini diikutsertakan dalam "Datangya blog competition" Deadline tanggal 25 Februari 2013
mnurut saya bgus jg tuh,,krna mnghmat biaya,n tdk cape,,,tnggal online j..
ReplyDeleteOrang jaman digital sekarang memang sudah serba mengadalkan teknologi, salah satunya ya ini. Undangan pernikahan online... mantabb jaya deh pokoknya...
ReplyDelete@Abdul Majid As'ari: yaaa..dan kuliahnya diselesaikan dulu ya :)
ReplyDeleteSmart: semoga nggak kepaksa ya ma datang ke sini kwkwkwkw. Tak tunggu Undangan Pernikhan Online mu hehe
ReplyDeletendahneo ribet lek konco pesbuk teko kabeh diundang
ReplyDeletehemat biaya, itu terpenting. juga hemat kertas :)
ReplyDelete@The Loe: hahahahha....mecah rekor MURI hihi @Arga Litha: iya Arga saya juga sepakat denganmu :).terimakasih sudah hadir
ReplyDeleteBagus sih, tapi untuk orang yg tdp memiliki gasget canggih dan rumah di plosok desa. Gmn cr ngundangnya... :)
ReplyDeleteJogja: langsung di undang lisannnn hehhe...ini untuk tambahan jika ada teman atau sahabat yng jauh lokasinya, misal lintas propinsi, dan sudah terbiasa dengan internet :)
ReplyDeletesolusi utk ngundang rekan2 yg tak terjangkau kertas. sekaligus mjd album kenangan, share kebahagiaan utk semua saudara-handaitolan; do'a keberkahan senantiasa mengalir sepanjang hayat*.. amin..
ReplyDelete*sepanjang hayat hosting & domainnya.. hehe..
MAs Fadholi: sepakat kang,,dokumentasi yang nggak akan jamuran hehehe.terimakasih telah singgah ;)
ReplyDeletekalo pake undangan pernikahan online gak akan ada yang kelewat klo pgn ngundang temen2 kita....
ReplyDeletesiiippp..goodluck yah...
silahkan mampir http://farichatuljannah.blogspot.com/2013/02/datangyacom-ahlinya-undangan-pernikahan.html
makasih :-)
Icha: sepakat icha,,,terimakasihh telah hadir, dan saya akan segera ke TKP
ReplyDeleteSista Icha: sya sudah main ke blognya,,postingan yang sangattt jelas akurat dan pokoknya keren..
ReplyDeletemampir komen ah, mendengar janjisuci dimention. salam kenal :D
ReplyDelete1000 doa dan silaturrohim..
ReplyDeleteinsya Allah selalu mampir blog ini.
Tapi penerima undangan juga harus mengerti online juga, kalau yang enggak paham ya gimana
ReplyDelete